WORLD BANK: Indonesia Berhasil Turunkan Angka Kemiskinan Ekstrem jadi 1,12 Persen hingga Maret 2023

- 27 Mei 2024, 13:00 WIB
Ilustrasi kemiskinan ekstrem
Ilustrasi kemiskinan ekstrem /Pixabay

 

MARAWATALK - Pemerintah Indonesia dalam masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo berhasil menurunkan angka kemiskinan ektrem hingga 1,12 Persen sampai Maret 2023. Hal itu dipicu sangat fokusnya Indonesia memberi perhatian terhadap kondisi kesejahteraan masyarakat yang diimplementasikan dalam upaya penghapusan kemiskinan ekstrem.

Seperti diketahui, upaya penghapusan kemiskinan ekstrem menjadi salah satu program strategis nasional hingga akhir masa pemerintahan pada 2024.

Presiden Joko Widodo telah meminta seluruh jajaran kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah secara gotong royong untuk melakukan peningkatan pendapatan per kapita masyarakat di atas US$1,9 per hari (purchasing pover parity) pada 2024, enam tahun lebih awal dari target yang ada dalam tujuan pertama Sustainable Development Goals (SDGs) yakni pada 2030.

Target yang ditetapkan tersebut tertuang dalam Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 4 Tahun 2022 yang mengamanatkan 22 kementerian, enam lembaga, serta seluruh pemerintah daerah untuk mengambil langkah serius dalam melakukan percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem.

“Menurut Country Director World Bank Indonesia, Indonesia dapat dikatakan telah mencapai pemberantasan kemiskinan ekstrem ketika angkanya mencapai 1,5 persen di 2022," seperti dikutip dari akun Instagram Presiden Joko Widodo @jokowi.

Kemudian, berdasarkan perhitungan data Badan Pusat Statistik (BPS), kemiskinan ekstrem Indonesia menunjukkan tren penurunan yang signifikan dari 2.14 persen pada Maret 2021, bernagsur menurun menjadi 2.04 persen pada Maret 2022, dan pada Maret 2023 menjadi hanya 1.12 persen.

Kendati pernyataan World Bank tersebut Indonesia telah dianggap berhasil memberantas kemiskinan ekstrem, pemerintah akan tetap terus berupaya menuntaskan kemiskinan ekstrem hingga 0 persen pada 2024.

Baca Juga: PROGRAM PERLINSOS Prabowo-Gibran Entaskan Kemiskinan, Segini Alokasi Anggarannya!

Halaman:

Editor: Rully Firmansyah

Sumber: Info Publik


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah