KABAR KAMPUS Transformasi WI Solok Selatan jadi Institut Disokong LLDIKTI, Terungkap saat Wisuda ke-10

- 2 Maret 2024, 19:22 WIB
INFO KAMPUS Transformasi WI Solok Selatan jadi Institut Disokong LLDIKTI, Terungkap saat Wisuda ke-10
INFO KAMPUS Transformasi WI Solok Selatan jadi Institut Disokong LLDIKTI, Terungkap saat Wisuda ke-10 /Jefli Bridge

MARAWATALK- STIE dan STKIP Widyaswara Indonesia (WI) Solok Selatan (Solsel) mendapatkan sokongan dari Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X Sumbar, Riau dan Jambi bertransformasi menjadi Institut.

Sokongan dan dukungan dari LLDIKTI Wilayah X terhadap Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi dan Sekolah Tinggi Keguguran Ilmu Pendidikan (STKIP) WI Solsel terungkap ketika momentum Wisuda ke-10 dan Dies Natalis ke-19 di kampus pada Sabtu 2 Maret 2024.

Hal itu diutarakan oleh Analisis SDM Aparatur LLDIKTI Wilayah X, Tetri Aida saat diwawancarai awak media.

Baca Juga: KABAR KAMPUS Tim Pengabdian Masyarakat FK Unand Berikan Pendidikan Kesehatan Generasi Muda SMP Telkom Padang

"Kami mendukung upaya STIE dan STKIP WI Solsel untuk mengembangkan potensi dan status kampus dari Sekolah Tinggi menjadi Institut," kata dia.

Dukungan ini, imbuhnya sejalan dengan peningkatan kompetensi dosen serta dengan penambahan program studi (prodi) eksakta di STIE dan STKIP WI Solsel.

"Dua prodi yang ada saat ini ditambah dengan dua prodi eksakta maka transformasi menjadi Institut sudah didepan mata," sebutnya.

Selain itu pihaknya juga berharap adanya peningkatkan kapasitas dosen serta jumlah mahasiswa sehingga otomatis kualitas dan mutu perguruan tinggi ini akan dapat diketahui.

Baca Juga: KABAR KAMPUS Kerjasama dengan Universitas Fort de Kock, Pemkab Agam Siapkan ASN Lanjut Kuliah

Halaman:

Editor: Jefli Bridge


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah