SUMBAR HARI INI Gubernur: Solok Selatan jadi Akses Konektivitas Solok-Pessel-Dharmasraya dan Kerinci Jambi 

- 3 Februari 2024, 18:24 WIB
Gubernur: Solsel jadi Akses Konektivitas Solok-Pessel-Dharmasraya dan Kerinci Jambi 
Gubernur: Solsel jadi Akses Konektivitas Solok-Pessel-Dharmasraya dan Kerinci Jambi  /Jefli Bridge

MARAWATALK- Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah menyatakan Kabupaten Solok Selatan (Solsel) menjadi akses konektivitas Solok- Pesisir Selatan (Pessel)- Dharmasraya dan Kerinci Provinsi Jambi.

"Kita di Solok Selatan ini tidak ada lagi daerah yang sangat tertinggal. Kita mau mendorong nagari-nagari berada pada status mandiri dan maju," ujar Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah.

Dia menyatakan upayanya adalah dengan melakukan intervensi terhadap nagari-nagari melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Sumbar.

Baca Juga: SUMBAR HARI INI Terjadi Kekosongan 27 Jabatan! Pemkab Solok Selatan Lakukan Proses Seleksi

"Berupa peningkatan objek wisata, jalan lingkungan dan jalan usaha tani supaya akses transportasi lebih mudah," kata dia Kamis 1 Januari 2024 di SMAN 1 Solsel.

Ditambahkannya, saat ini sedang dibangun akses jalan oleh Pemprov Sumbar dengan dukungan pemerintah pusat untuk akses Solsel ke Sungai Rumbai dan Pulau Punjung Kabupaten Dharmasraya.

"Alhamdulillah, untuk akses konektivitas Alahan Panjang Kabupaten Solok ke Pesisir Selatan juga akan selesai tahun ini," tuturnya.

Baca Juga: INFO HONORER Sumbar Terima 1.500 Formasi PPPK! Gubernur Dorong Honorer Solsel yang Dirumahkan Diakomodir

Konektivitas Transportasi Berdampak pada Pemerataan Ekonomi 

Dampaknya pemerataan ekonomi, kata Mahyeldi dari Dharmasraya nanti bisa langsung ke Muara Labuh Solsel ke Alahan Panjang dan sampai ke Bayang Pessel bahkan ke Kawasan wisata Mandeh.

Halaman:

Editor: Jefli Bridge


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah