Karhutla Berhasil Dikendalikan di Enam Daerah di Sumbar, Termasuk di Pasbar

- 5 Oktober 2023, 15:30 WIB
Ilustrasi pemadaman karhutla (gambar istimewa)
Ilustrasi pemadaman karhutla (gambar istimewa) /MARAWATALK/ Irfan/Info Publik

MARAWATALK - Selama Bulan September ini Satgas/ Brigade Dalkarhutla telah berhasil mengendalikan karhutla di enam daerah kabupaten di Provinsi Sumatera Barat (Sumbar). Ada seluas lebih kurang 330 Ha yang dikendalikan.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Kehutanan Sumbar, Yozawardi Usama Putra pada Rabu, 4 Oktober 2024. Kata dia, fenomena kabut asap yang menjadi dilema bagi masyarakat saat ini.

Dimana, kondisi cuaca yang tak kunjung turun hujan diperburuk dengan kondisi asap yang semakin bertambah. Untuk saat ini, titik panas yang terpantau di wilayah Provinsi Sumatera Barat melalui website SiPongi.

Baca Juga: 5 Oktober Memperingati Hari Guru Internasional

Dalam pantauan 12 jam terakhir oleh pihaknya, terdapat tiga titik dengan tingkat kepercayaan sedang (berwarna kuning) yang berpusat di kecamatan Lunang Silaut Kabupaten Pesisir Selatan, dimana daerah tersebut merupakan daerah bergambut.

"Ya, ada beberapa kejadian karhutla di Wilayah Sumatera Barat, khususnya di daerah-daerah yang rawan karhutla, dimana kami sudah memetakan peta rawan karhutla," kata dia.

Dia menerangkan, dalam seminggu ke belakang telah terjadi di beberapa kabupaten yaitu Kabupaten Pesisir Selatan, Dharmasraya, Sijunjung, Pasaman dan Pasaman Barat serta Limapuluh Kota.

"Selama Bulan September ini Satgas/ Brigade Dalkarhutla telah berhasil mengendalikan karhutla di beberapa lokasi tersebut seluas lebih kurang 330 Ha," terang Yozawardi.

Baca Juga: 5 Oktober Adalah Hari TNI Nasional, Simak Sejarah dan Peran Penting dalam Pembangunan Negara

Halaman:

Editor: Irfansyah Pasaribu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah