Ganjar Pranowo Pimpin Upacara HUT RI Terakhirnya Sebagai Gubernur

- 17 Agustus 2023, 15:19 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat pimpin upacara HUT RI ke-78
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat pimpin upacara HUT RI ke-78 /MARAWATALK/ Willy Adryan P /

MARAWATALK - Ganjar Pranowo memimpin upacara hari kemerdekaan Indonesia ke-78 di Simpang Lima, Kota Semarang. 

Upacara tersebut dijadikan momen untuk Ganjar berpamitan kepada masyarakat Jawa Tengah yang telah dia pimpin selama 10 tahun, atau dua periode kepengurusannya sebagai Gubernur Jawa Tengah.

Ganjar sempat mengutarakan rasa terima kasihnya, sampai berkata bahwa ia berharap bisa berjabat tangan satu persatu dengan seluruh warga yang hadir dalam upacara tersebut.

“Semoga persaudaraan kita ini memicu perdamaian di seluruh Indonesia dan Nusantara,” ujar Ganjar pada pidatonya.

Baca Juga: Tepat di Hari kemerdekaan, Gempa 5,7 Magnitudo Guncang Banten

Dalam upacara tersebut terlihat Ganjar yang tengah menggunakan pakaian adat Sunda berpesan agar tetap rukun dan tidak saling berselisih, karena kemerdekaan Indonesia diraih dengan persatuan para pahlawan dan pendiri bangsa terdahulu.

“Pendiri bangsa mengorbankan darah, keringat dan semuanya loh ya. Jangan bertengkar, jangan karena situasi kita berbeda kemudian kita mencoba membelah-belah diri apalagi dengan isu-isu yang tidak benar,” kata Ganjar menasehati.

Ganjar Memberi Masukan Kepada Calon Penggantinya

Suasana HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Kantor Gubernuran Jawa Tengah (gambar istimewa)
Suasana HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Kantor Gubernuran Jawa Tengah (gambar istimewa)

Jabatan Gubernur Jawa Tengah yang tengah disandang oleh Ganjar akan berakhir pada 5 September 2023 mendatang. 

Halaman:

Editor: Irfansyah Pasaribu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah