Update Cuaca Sumbar: Angin Kencang Tumbangkan 21 Pohon di Padang

- 23 Juli 2023, 20:03 WIB
Upaya pembersihan salah satu pohon tumbang akibat cuaca buruk yang melanda Kota Padang, Sumatera Barat, Minggu 23 Juli 2023
Upaya pembersihan salah satu pohon tumbang akibat cuaca buruk yang melanda Kota Padang, Sumatera Barat, Minggu 23 Juli 2023 /Marawatalk/ist/

MARAWATALK-Sebanyak 21 pohon tumbang yang diakibatkan oleh angin kencang disertai hujan deras yang melanda Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat, pada Minggu (23/7/2023) sore.

Plt Kalaksa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang Yenni Yuliza menyampaikan bahwa pihaknya bersama tim masih berada di lokasi kejadian.

"Berdasarkan data sementara dari tim dilapangan ada sekitar 21 pohon yang tumbang dan berkemungkinan lebih. Saat ini kami masih melakukan penanganan dan belum bisa memberikan laporan pasti terkait jumlahnya, " ungkap Yenni.

Baca Juga: Maling Kabel PT Semen Padang Picu Laka Beruntun di Sitinjau Lauik Sumbar

Diinformasikan, pohon tumbang terjadi di sejumlah tempat seperti di kawasan Jati, Jalan Sudirman, Pantai Padang dekat Museum Adityawarman, Parak Laweh, Belakang Tangsi, Rimbo Kaluang, dan lainnya.

"Perisitwa pohon tumbang tersebut telah menghambat akses jalan dan ada yang menimpa rumah warga," ujarnya.

Pihaknya bersama tim saat ini terus melakukan evakuasi di sejumlah titik guna pembersihan pohon yang menghambat akses jalan.

Sementara itu, dilaporkan di Kelurahan Bungus Selatan terdapat sejumlah atap rumah warga rusak akibat angin kencang dan juga tertimpa pohon yang tumbang.

Baca Juga: Update Cuaca Pasbar: Sejumlah Kecamatan Terpantau Hujan disertai Angin Kencang

Halaman:

Editor: Rully Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x