POLISI VIRAL 1,6 juta Tayangan Video Seorang Polisi di Solok Selatan Memotong Pohon Tumbang Tutup Jalan

- 12 Januari 2024, 20:11 WIB
POLISI VIRAL 1,6 juta Tayangan Video Seorang Polisi di Solok Selatan Memotong Pohon Tumbang Tutup Jalan Nasional 
POLISI VIRAL 1,6 juta Tayangan Video Seorang Polisi di Solok Selatan Memotong Pohon Tumbang Tutup Jalan Nasional  /Tangkapan Layar Instagram solokselatan_kbr/Instagram solokselatan_kbr

MARAWATALK- Video seorang polisi memotong pohon tumbang yang menutup badan jalan nasional di Kabupaten Solok Selatan (Solsel) mendadak viral dengan lebih dari 1,6 juta penayangan di media sosial Instagram @solokselatan_kbr.

Video yang diunggah pada 27 Desember 2023 lalu itu terpantau viral hingga mendapatkan 1,6 juta tayangan dengan 63,9 ribu disukai dan 140 dibagikan dengan 137 komentar netizen, Jumat 12 Januari 2024.

Akun tersebut membagikan video itu dengan judul 'Polisi Ini Kaget saat Rombongan Mobil Pembawa Jenazah Kopda Hendrianto Melintas di Solok Selatan' dan mengutip berita yang tayang di https://Padang.Pikiran-Rakyat.com

Baca Juga: POLISI Ini Kaget saat Rombongan Mobil Pembawa Jenazah Kopda Hendrianto Melintas di Solok Selatan

Beragam komentar dari netizen atas video viral tersebut. Banyak yang memberikan komentar tendensius nan membully dan ramai pula yang memberikan apresiasi atas kinerja yang dilakukan oleh polisi dalam video tersebut.

Seperti diberitakan Pikiran Rakyat sebelumnya bahwa video ini menampilkan momen ketika rombongan mobil TNI dan ambulans pengantar jenazah Kopda Hendrianto.

Ia seorang prajurit TNI yang gugur ditembak oleh kelompok separatis atau kriminal bersenjata (KKB) di Papua melintas di Solok Selatan sekitar pukul 11.00 WIB, Rabu 27 Desember 2023.

Polisi Viral di Solsel
Polisi Viral di Solsel Instagram solokselatan_kbr

Jenazah almarhum Kopda Hendrianto saat itu dibawa menuju rumah duka di Kabupaten Kerinci, Jambi.

Halaman:

Editor: Jefli Bridge


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x