Ini Kekayaan Kandidat Capres 2024, Apakah Paling Kaya Bakal Menang Pilpres?

- 21 Agustus 2023, 18:34 WIB
Kandidat Capres 2024
Kandidat Capres 2024 /MARAWATALK/ Willy Adryan P /

Baca Juga: Ratusan Personel Meriahkan Napak Tilas Polwan RI pada Hari Jadi ke-75 di Bukittinggi

Berdasarkan laporan tersebut prabowo memiliki mobil Toyota Alphard tahun 2005 senilai Rp 400 juta, Honda CR-V Jeep tahun 2007 senilai Rp130 juta, Land Rover Jeep tahun 1994 senilai Rp50 juta, Toyota Land Cruiser Jeep tahun 1980 senilai Rp50 juta, Mitsubishi Pajero Jeep tahun 2000 senilai Rp175 juta, sepeda motor Suzuki senilai Rp3,5 juta, Toyota Lexus Jeep senilai Rp400 juta, dan Land Rover Jeep tahun 1992 senilai Rp50 juta.

Ketua Umum Partai Gerindra tersebut juga memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp16,41 miliar, surat berharta Rp1,70 triliun, kas dan setara kas Rp2,52 miliar, dan harta lainnya Rp45 miliar.

Prabowo juga dilaporkan memiliki utang sebesar Rp8 miliar, sehingga total kekayaannya mencapai Rp2,03 triliun.

e LHKPN
e LHKPN

Anies Baswedan

Pada 31 Desember 2018 kekayaan Anies Baswedan dilaporkan mencapai Rp7,6 miliar, setahun berselang pada 31 Desember 2019 krkayaannya naik menjadi Rp11,06 miliar.

Pada 31 Desember 2020 kekayaannya meningkat sebesat Rp10,91 miliar, kekayaan Anies kembali bertambah pada 31 Desember 2021 mencapai Rp10,95 miliar.

Pada catatan data LKHPN terakhir yakni tanggal 16 Oktober 2022, tepat saat terakhir kali Anies menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, kekayaan Anies Baswedan mencapai Rp11,18 miliar.

Baca Juga: Saat Maghrib Tiba, Suruh Anak Masuk ke Rumah dan Perbanyak Zikir, ini Alasannya

Anies memiliki tanah dan bangunan dengan nilai total mencapai Rp14,69 miliar. Selain itu, eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu dilaporkan memiliki mobil Honda Odyssey tahun 2016 senilai Rp450 juta, Vespa Sprint tahun 1968 senilai Rp50 juta, dan motor Kawasaki EX250V tahun 2018 seharga Rp50 juta.

Halaman:

Editor: Irfansyah Pasaribu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah