Petugas Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Lubuksikaping Pasaman, Titik Pengungsian Disiapkan!

- 3 Desember 2023, 00:42 WIB
Bencana banjir kembali melanda kawasan permukiman di Kecamatan Lubuksikaping, Kabupaten Pasaman
Bencana banjir kembali melanda kawasan permukiman di Kecamatan Lubuksikaping, Kabupaten Pasaman /Marawatalk/ Al Afif/

MARAWATALK-Kabar duka kembali menimpa masyarakat di Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat, tepatnya di jantung ibukota kabupaten, Lubuksikaping, pada 2 Desember 2023, sekitar pukul 22.00 WIB.

Berdasarkan keterangan para korban terdampak bencana itu, pada saat debit permukaan air meluap dari sungai Batang Panapa yang merupakan aliran dari Sungai Batang Pakau, banyak warga sudah tertidur lelap sehingga tidak mengetahu saat banjir datang.

Pantauan terakhir Marawatalk pada Minggu 3 Desember dinihari, sekitar pukul 00.30, petugas gabungan BPBD setempat, dibantu personel TNI/Polri, tampak masih melakukan upaya evakuasi dan menyiapkan titik pengungsian bagi warga terdampak bencana banjir.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Bencana Banjir Kembali Landa Lubuksikaping Pasaman, Seratusan Rumah Warga Terdampak

Evakuasi warga dilakukan dengan menggunakan sejumlah unit mobil, untuk diungsikan sementara ke salah satu bangunan Sekolah Dasar yang berada di Kampung Taji, Nagari Durian Tinggi.

Hingga dinihari, ketinggian air sudah mencapai sepinggang orang dewasa dan cuaca buruk disertai hujan terpantau masih mengguyur kawasan Lubuksikaping.

Saat ini, sudah dilakukan pemadaman listrik oleh pihak PLN setempat, guna mencegah terjadinya arus pendek yang dapat membahayakan warga dan petugas yang sedang melakukan pendataan dan evakuasi.

Meskipun sangat berbahaya, sejumlah warga terlihat berupaya kembali ke rumahnya untuk mencoba menyelamatkan barang-barang milik mereka.

Plt Bupati Pasaman, Sabar AS, Mengimbau Warga Jauhi Lokasi Banjir

Halaman:

Editor: Rully Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah