INFO FILM Jadi Gembong Teroris 13 Bom di Jakarta, Begini Cara Rio Dewanto Imbangi Kesibukan dan Keluarga

- 5 Januari 2024, 15:41 WIB
Aktor Rio Dewanto, pemeran gembong teroris Arok dalam film 13 Bom Di Jakarta
Aktor Rio Dewanto, pemeran gembong teroris Arok dalam film 13 Bom Di Jakarta /Arman Febryan/

 

MARAWATALK-Aktor Rio Dewanto saat ini tengah menjadi perbincangan terkait perannya sebagai teroris di film action 13 Bom di Jakarta. Kali ini penampilan ayah dari satu anak itu tampak berbeda dibanding peran-peran sebelumnya. Melalui film ini, penonton dapat mengenali Rio Dewanto sebagai Arok, pemimpin kelompok teroris berdarah dingin.

Di luar dari kesibukannya sebagai aktor, suami dari aktris Atiqah Hasiholan ini juga dikenal sebagai family man sekaligus pengusaha. Menjalani berbagai peran dalam hidup tentunya butuh komitmen tersendiri agar semua bisa berjalan dengan seimbang.

Ketika sudah menyelesaikan proses syuting, Rio banyak memanfaatkan waktu untuk berkumpul bersama keluarganya. Bagi Rio, menyeimbangkan karir dengan kehidupan pribadinya bersama keluarga merupakan hal penting yang tak bisa ditawar.

Baca Juga: INFO FILM Sukses Perankan Tokoh Oscar pada 13 Bom Di Jakarta, Chicco Kurniawan Jadi Menekuni Dunia Investasi

“Pastinya ada hal-hal yang perlu diprioritaskan. Gue ninggalin handphone, ya gue prioritaskan untuk film, yang terbaru ini 13 Bom di Jakarta. Tapi, ketika project ini selesai, keluarga gue jadi prioritas utama,” ujar pria kelahiran 28 Agustus ini.

Hal yang serupa juga dilakukan saat bekerja sama mengelola usahanya. “Dari beberapa usaha yang gue jalani, memang dari awal gue sudah bilang ke partner gue, ke siapa pun yang terlibat usaha itu, bahwa pekerjaan utama gue itu seni peran. Gue bisa membuat usaha ini juga karena gue melakukan seni peran, jadi nggak mungkin hal itu jadi prioritas yang akhir. Ketika gue dapat job (film), itu akan jadi prioritas gue. Jadi, usaha itu terjadi dengan mereka yang sudah mengerti (kondisi) itu. Yang penting, jujur dan terbuka,” pungkas Rio.

Kesungguhan Rio Dewanto dalam menyeimbangkan hidup dan pekerjaan menunjukkan profesionalitas yang tak diragukan lagi. Bahkan, Ganindra Bimo dan Ardhito Pramono mengakui bahwa saat memerankan karakter Arok, Rio benar-benar berhasil menebarkan aura dominan dan mengancam yang membuat keduanya ketakutan.

Baca Juga: INFO FILM Ganindra Bimo Naikkan Berat Badan 6 Kilogram Demi Peran Deputi Anti Teror di Film 13 Bom di Jakarta

Halaman:

Editor: Rully Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x