SUMBAR HARI INI Dari Pulau Mentawai, Wagub Audy Klaim Lebaran Tahun Ini Inflasi di Sumatera Barat Terkendali

- 1 April 2024, 16:35 WIB
Apel Siaga Pengamanan Pasokan dan Harga Pangan Jelang Idulfitri 2024, yang diikuti Wagub Audy joinaldi secara daring dari Tua Pejat, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Senin 1 April 2024. Foto Dok IST
Apel Siaga Pengamanan Pasokan dan Harga Pangan Jelang Idulfitri 2024, yang diikuti Wagub Audy joinaldi secara daring dari Tua Pejat, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Senin 1 April 2024. Foto Dok IST /

 

MARAWATALK - Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) sebagai salah satu provinsi produsen dan lumbung pangan di Sumatera bagian Tengah, diprediksi mengalami stabilisasi harga pangan yang memicu penurunan inflasi.

Hal itu dikatakan Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Audy Joinaldy saat sesi diskusi dengan Irjen Kemendagri Tomsi Tohir, pada Apel Siaga Pengamanan Pasokan dan Harga Pangan Jelang Idulfitri 2024, yang diikuti wagub secara daring dari Tua Pejat, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Senin 1 April 2024.

"Biasanya harga di Kepulauan Mentawai lebih tinggi daripada harga di daratan. Tapi Alhamdulillah minggu ini Sumbar sebagai salah satu produsen dan lumbung pangan Sumatera Tengah, baik tanaman pangan, hortikultura dan produsen telur nomor 7 di Indonesia, sejauh ini harga terkendali dan normal," kata Wagub Audy yang didampingi Pj Bupati Mentawai, Kepala OPD Pemprov Sumbar, serta Forkopimda Kepulauan Mentawai.

"Cabai merah misalnya, saat ini berkisar pada harga 40-60 ribu dan harga di kabupaten kota juga terkendali dan insyaallaah di lebaran ini Sumatera Barat inflasi tetap baik dan terkendali," sambungnya.

Baca Juga: RUTE ONE WAY di Sumbar Alami Perubahan, Berikut Jadwalnya!

Kemendagri Apresiasi Capaian Pemprov Sumbar Tekan Inflasi Tahun Ini

Ilustrasi inflasi.
Ilustrasi inflasi.

Baca Juga: SUMBAR HARI INI 1000 Pelaku UMKM di Sumatera Barat Dapat Fasilitas Sertifikat Halal Gratis dari Kemenkop UKM

Capaian Provinsi Sumbar dalam pengendalian harga dan pengamanan pasokan tersebut mendapat apresiasi dari Irjen Kemendagri Tomsi Tohir.

Halaman:

Editor: Rully Firmansyah

Sumber: Info Publik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x