EKONOMI DIGITAL Terus Berkontribusi, Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Diyakini Optimis Pasca Pemilu

- 29 Februari 2024, 21:01 WIB
Ilustrasi pertumbuhan ekonomi Indonesia
Ilustrasi pertumbuhan ekonomi Indonesia /


MARAWATALK-Pertumbuhan sektor ekonomi digital diyakini akan terus berkontribusi terhadap pertumbuhan perekonomian Indonesia, pasca Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Pemilu yang terselenggara dengan damai diyakini mampu memberikan kontribusi positif terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Hal tersebut diungkapkan oleh Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi, dikutip dari laman Info Publik, Kamis 29 Februari 2024.

Ia mengatakan, perekonomian global masih dihadapkan pada ketidakpastian dan ancaman resesi. Hal ini setidaknya ditunjukkan dengan fakta bahwa lebih dari separuh Chief Economy di dunia saat ini sedang mengantisipasi kondisi ekonomi yang lemah.

Namun demikian, Menkominfo menekankan tidak boleh ada rasa pesmistis apalagi menyerah, terlebih secara global tidak semua sektor mengalami pelemahan dan masih banyak sektor menyimpan peluang-peluang untuk menopang kelesuan ekonomi yang terjadi.

"Salah satu sektor yang dapat membawa optimisme adalah sektor ekonomi digital. Sektor ini diproyeksikan bakal terus tumbuh secara eksponensial," kata Menkominfo dalam Seminar Economic Outlook 2024.

Budi Arie menegaskan, salah satunya adalah pasar Artificial intelligence/AI (kecerdasan buatan). Di level global, sektor AI diproyeksikan akan terus melesat dengan nilai mencapai 207 miliar dolar AS pada tahun 2030.

Sementara pada tingkat regional, ekonomi digital di negara-negara ASEAN diprediksi bernilai 1 triliun dolar AS pada tahun 20230, sedangkan pertumbuhan PDB riil dikawasan ini diprekirakan mencapai 4,8 persen pada tahun 2024.

Baca Juga: EKONOMI DIGITAL Pemerintah Blokir 1.855 Situs Perdagangan Berjangka Komoditi Ilegal

Budi Arie: Ekonomi Indonesia Tumbuh Positif

Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi.
Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi.

Halaman:

Editor: Rully Firmansyah

Sumber: Info Publik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah