Warganya Mengeluh, Bupati Eka Bermohon ke Gubernur Sumbar Perbaiki Jalan Provinsi

- 16 Juli 2023, 18:40 WIB
Bupati Kabupaten Tanah Datar, Eka Putra saat meninjau ruas jalan lintas provinsi yang rusak di daerah itu
Bupati Kabupaten Tanah Datar, Eka Putra saat meninjau ruas jalan lintas provinsi yang rusak di daerah itu /Istimewa /

MARAWATALK - Bupati Kabupaten Tanah Datar, Eka Putra menanggapi keluhan masyarakat dengan turun langsung meninjau beberapa ruas jalan yang rusak di daerah itu.

“Banyak laporan masyarakat yang langsung dilaporkan kepada saya, untuk itu saya turun langsung meninjau beberapa jalan yang rusak,” demikian kata Eka Putra pada laman resmi pemerintah setempat, Sabtu 16 Juli 2023.

Ia menyebut, jalan yang dikeluhkan oleh warga adalah jalan Batusangkar menuju Ombilin. Kemudian jalan Batusangkar menuju Lintau Via Setangkai, jalan Batusangkar menuju Baso dan Piladang serta beberapa jalan lainnya.

Menurut Eka, jalan yang rusak itu adalah wewenang dari Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Sumbar). Hal ini ungkap dia, sudah diusulkan pada setiap Musrenbang.

Baca Juga: Pembangunan Istana Negara di IKN, Presiden Jokowi: Berjalan Sesuai Rencana

“Saya sudah minta Kadis PUPR Tanah Datar untuk mengusulkan kembali ke Pemprov Sumbar,” ungkap dia.

Ia juga menceritakan dalam peninjauan yang dilakukan ditemukan jalan yang lubangnya sangat panjang antara Ombilin menuju Kota Batusangkar.

Lanjut Eka menerangkan, tidak semua perbaikan jalan rusak kewenangan atau tanggungjawab dari Pemerintah Kabupaten Tanah Datar.

“Jalan-jalan ini adalah tanggungjawab dari Pemprov Sumbar. Tapi kita maklum, tidak semua masyarakat mengetahui hal ini,” terang dia.

Halaman:

Editor: Irfansyah Pasaribu


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x