Jelang Laga versus Chelsea, Tagar FSG Out Bergema Protes Buruknya Kebijakan Transfer Liverpool

- 10 Agustus 2023, 11:35 WIB
Spanduk protes supporter Liverpool yang menolak kehadiran FSG di klub kesayangan mereka
Spanduk protes supporter Liverpool yang menolak kehadiran FSG di klub kesayangan mereka /Marawatalk/The Anfield Wrap/

MARAWATALK-Fenway Sports Group (FSG) telah menjadi pemilik Liverpool sejak Oktober 2010 yang lalu. Namun kepercayaan para suporter kian lama kian memburuk kepada FSG, karena dianggap pelit dalam melakukan transfer para pemain, ini menjadi landasan para fans untuk melakukan kampanye FSG out.

Tidak dapat dipungkiri dunia sepak bola eropa telah menjadi bisnis, layaknya bisnis untuk membawa piala kompetisi perlu modal yang besar untuk dikeluarkan dalam bursa transfer.

Liverpool pada musim sebelumnya telah jatuh dari urutan empat besar English Premier League (EPL), dan terpaksa menelan kenyataan untuk tidak ikut kompetisi Champions League pada musim kali ini.

Baca Juga: FA Community Shield 2023, Arsenal Kubur Mimpi Treble Winner Manchester City

Para fans pun berekspektasi bahwa musim ini Liverpool harus kembali masuk 4 besar, atau bahkan menjadi kontender perebutan juara EPL.

Namun, ekspektasi fans kian hancur melihat kebijakan transfer Liverpool yang tidak menunjukan titik terang. Pasalnya Liverpool baru hanya rekrut 2 pemain, sedangkan telah menjual 6 pemain termasuk kapten mereka Jordan Henderson.

Liverpool Lakoni Laga Perdana Pekan Depan

Sehingga klub ini dinilai lamban dalam melakukan transfer para pemain, mengingat hari Minggu, 13 Agustus 2023, Liverpool akan memulai laga perdana dalam kompetisi EPL melawan Chelsea.

Saat ini Liverpool merupakan klub dengan kedalaman skuad yang terkecil di bandingkan dengan klub lainnya yang ada di EPL.

Tawaran terbaru Liverpool yakni kepada Romeo Lavia, yang negosiasinya sangat alot dengan Southampton. Pasalnya ini merupakan tawaran ketiga dengan nilai 45 juta poundsterling.

Halaman:

Editor: Rully Firmansyah

Sumber: The Anfield Wrap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah