Prediksi Big Match Napoli Vs Lazio, Pertemuan Juara dan Runner-up Serie A Musim Lalu

3 September 2023, 00:14 WIB
Lazio /MARAWATALK/ Willy Adryan P /

MARAWATALK - Peraih Scudetto musim lalu Napoli akan menjamu Runner-up Serie A sebelumnya Lazio, di Stadion Diego Armando Maradona Minggu, 3 September, pukul 1.45 dini hari nanti.

Musim lalu Napoli berhasil menjuarai Serie A dengan unggul 16 poin dari Lazio. 

Awal musim ini Napoli tampak lebih percaya diri dengan menduduki posisi ke 2 klasemen sementara,setelah menang dua kali berturut-turut.

Baca Juga: Perjalanan Sejarah Nintendo, Sebuah Legenda Konsol Video Game

Usai menang melawan Sassuolo 2 gol tanpa balas membuat percaya diri Napoli meningkat jelang menjamu Lazio nanti.

Sedangkan lazio mengawali musim dengan buruk usai kalah Lecce dan Genoa pada dua pertandingan awal Serie A musim ini.

Sehingga Lazio menduduki posisi 18 klasemen Serie A sementara. Pertandingan nantinya saat bertemu Napoli menjadi penting bagi Lazio agar bisa menjadi momen kebangkitan klub asuhan Maurizio Sarri ini.

Head to Head

Napoli (gambar istimewa)

Napoli mendapatkan hasil yang cukup mengesankan saat menjamu Lazio, dan telah memenangkan 21, dari 40 pertemuan.

Baca Juga: Live Action One Piece Mampu Mendapatkan Rating Positif di Netflix

Sedangkan 13 pertandingan terakhir Napoli telah menang 10 kali dan Lazio hanya menang 3 kali. Hasil imbang terakhir kali terjadi pada November 2016.

Lazio memenangkan pertandingan tandang mereka sebelumnya, saat melawan Napoli di Serie A dengan selisih 1-0. Ini mengakhiri rentetan lima kekalahan berturut-turut di kandang tim Neapolitan tersebut.

Meski pertemuan terakhir dimenangkan oleh Lazio, namun musim ini Napoli telah memulai dengan 2 kali kemenangan di Serie A.

Prediksi Starting Lineup

Napoli yang diasuh oleh Rudi Garcia ini tampaknya akan memakai formasi (4-3-3) dengan penjaga gawang Alex Meret.

Empat bek Napoli akan diisi oleh Lorenzo, Amir Rrahmani, Juan Jesus, dan Mathías Olivera.

Baca Juga: Memahami Keunikan Tanah Gambut: Karakteristik, Fungsi, dan Tantangannya

Sedangkan untuk tiga di tengah akan diperkuat oleh Frank Anguissa, Stanislav Lobotka, dan Piotr Zieliński.

Untuk sisi penyerangan akan di pertanam oleh Matteo Politano, Victor Osimhen, dan Khvicha Kvaratskhelia.

Disisi Lazio, Sarri juga akan menggunakan formasi yang sama yakni (4-3-3) dengan Ivan Provedel yang akan berdiri dibawah mistar gawang.

Jantung pertahanan Lazio akan dijaga oleh Manuel Lazzari, Nicolò Casale, Alessio Romagnoli, dan Adam Marušić.

Tiga ditengah akan diperkuat oleh Matías Vecino, Danilo Cataldi, dan Luis Alberto.

Sedangkan di sisi penyerangan akan diisi oleh Felipe Anderson, Ciro Immobile, dan Mattia Zaccagni.***

Dapatkan info menarik dan terupdate lainnya hanya di laman Google News kami, klik padang.pikiran-rakyat.com, sumber informasinya Rakyat Minangkabau.

Editor: Irfansyah Pasaribu

Tags

Terkini

Terpopuler