PATROLI Seorang Warga Tanjung Mutiara Dilaporkan Diterkam Buaya, PMI Agam: Korban Masih dalam Pencarian

- 6 Maret 2024, 18:03 WIB
Lokasi sungai Batang Saman di Kecamatan Tanjung Mutiara, Kabupaten Agam, diduga tempat salah seorang masyarakat diterkam buaya pada Rabu 6 Maret 2024.
Lokasi sungai Batang Saman di Kecamatan Tanjung Mutiara, Kabupaten Agam, diduga tempat salah seorang masyarakat diterkam buaya pada Rabu 6 Maret 2024. /Marawatalk/PMI Agam/

 

MARAWATALK-Seorang warga Jorong Masang Nagari V Jorong, Kecamatan Tanjung Mutiara Kabupaten Agam, Sumatera Barat, dilaporkan menjadi korban terkaman buaya saat sedang mencari ikan di Sungai Batang Masang, pada Rabu 06 Maret 2024 sekitar pukul 15:04 WIB.

Dikutip dari laman percakapan singkat milik Palang Merah Indonesia (PMI) Sumatera Barat, menurut keterangan sejumlah saksi mata, korban bernama Nongki (35 tahun) terlihat oleh salah seorang teman korban sudah diterkam buaya.

Mengetahui hal tersebut, teman korban langsung melaporkan peristiwa tersebut ke masyarakat sekitar dan perangkat nagari setempat.

Sampai saat ini, korban masih dalam pencarian oleh tim gabungan bersama masyarakat dan belum diketahui nasibnya.

Marawatalk Padang akan kembali memberitakan jika sudah diperoleh informasi lanjutan terkait peristiwa ini dari sumber berwenang.***

Dapatkan info PATROLI HARI INI dan berita terupdate lainnya hanya di padang.pikiran-rakyat.com, sumber informasi Rakyat Minangkabau.

Editor: Rully Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x