Awas! Banjir Lahar Dingin Terjang Tanah Datar Sumbar, Bupati Imbau Warga Tidak Panik

- 6 Desember 2023, 13:09 WIB
Banjir Lahar Dingin Terjang Permukiman Warga Aia Angek Pariangan, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, Selasa 5 Desember 2023 malam
Banjir Lahar Dingin Terjang Permukiman Warga Aia Angek Pariangan, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, Selasa 5 Desember 2023 malam /Marawatalk/PMI Sumatera Barat/

 

MARAWATALK-Banjir Bandang dilaporkan telah menerjang beberapa kawasan di Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat (Sumbar), pada Selasa 5 Desember 2023 malam.

Dugaan sementara, banjir tersebut adalah aliran lahar dingin dari kawasan Gunung Merapi yang mengalami erupsi hebat sejak Minggu 3 Desember 2023.

Di Nagari Pariangan, banjir bandang menghantam lokasi pemandian air panas yang berada di kawasan Masjid Ishlah. Sementara, di Nagari Batubasa, Kecamatan Pariangan, banjir bandang menghantam masjid dan rumah warga di Jorong Sialahan.

Kemudian di Kawasan Koto Baranjak Nagari Baringin, Kecamatan Limo Kaum, banjir bandang menyebabkan jembatan terban di kedua sisinya. Sehingga, tidak bisa dilalui mobil bertonase besar.

Baca Juga: VIDEO: Banjir Lahar Dingin Terjang Aia Angek Pariangan Kabupaten Tanah Datar Sumbar

Bupati Tanah Datar Imbau Masyarakat tetap Tenang dan Waspada

Awan Panas yang dimuntahkan peristiwa erupsi Gunung Marapi di Sumatera Barat, Minggu 3 Desember 2023 sore
Awan Panas yang dimuntahkan peristiwa erupsi Gunung Marapi di Sumatera Barat, Minggu 3 Desember 2023 sore

Baca Juga: UPDATE TERKINI Erupsi Gunung Marapi Sumbar : 34 Orang Selamat, 15 Dirawat dan 17 Jenazah Teridentifikasi

Menyikapi perkembangan terkini, Bupati Tanah Datar, Eka Putra, mengimbau warga tidak panik dan tidak termakan isu.

Halaman:

Editor: Rully Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x