Dua Pekan Usai Dilantik, Pj Bupati Temukan Siswa Belajar Beralaskan Karung di Mentawai

- 30 Juni 2023, 14:25 WIB
Salah satu Sekolah filial Mentawai yang masih sangat kekurangan sarana dan prasarana
Salah satu Sekolah filial Mentawai yang masih sangat kekurangan sarana dan prasarana /Istimewa /

MARAWATALK - Miris memang, ditengah tekhnologi yang semakin canggih masih ada siswa sekolah dasar yang belajar beralaskan karung di Provinsi Sumatera Barat (Sumbar). Hal itu terjadi di Dusun Tepuk Sagulubbek, Kecamatan Siberut Barat Daya, Kabupaten Kepulauan Mentawai.

Sekolah itu adalah kelas jauh (filial) dari SDN 28 Sagulubbek. Sekolah tersebut awalnya milik Yayasan Prayoga Santa Maria dan diambil alih pengelolaan dan layanannya oleh pemerintah pada 2017.

Namun setelah diambil alih, bukan nya memberikan harapan baru bagi para pelajar terhadap penunjang kegiatan proses belajar mengajar, malahan jauh dari kata layak akan sarana dan prasarana.

Baca Juga: Ini Jadwal Mulai Kepulangan Jemaah Haji ke Tanah Air

Salah satunya bangku atau kursi sehingga mereka menggunakan alas seadanya di atas lantai tanah untuk belajar. Penanggung jawab di sekolah filial tersebut, Dominikus Tasirilegi.

Ia menceritakan, sejak awal sekolah itu menjadi kelas jauh SDN 28 Sagulubbek hanya memiliki 10 bangku dan meja. Bangku dan meja tersebut merupakan bantuan Pemerintah Kabupaten Mentawai pada 2020 yang diambil dari dana afirmasi.

Baca Juga: Pemda Diminta Fasilitasi Sertifikasi Halal Dengan Pendanaan APBD

Sementara jumlah siswa di sekolah itu ada sebanyak 40 anak mulai dari jenjang kelas 1 sampai kelas 6. Artinya, masih kurang sekitar 30 ditambah untuk guru, 5 pasang bangku.

Mulai 2017 sampai akhir 2022, murid masih bisa meminjam bangku gereja untuk belajar. Tetapi, awal Januari 2022, pastor mengeluarkan aturan bahwa fasilitas gereja tidak boleh dipinjamkan.

Halaman:

Editor: Irfansyah Pasaribu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah