Setelah Hafidz Quran, LPPM UNP Padang Sasar Pelajar SMA Ikut Pelatihan English Digital Children's Literatur

- 18 Oktober 2023, 21:58 WIB
Foto bersama tim Pengabdi LPPM UNP dengan peserta pelatihan English Digital Children's Literatur
Foto bersama tim Pengabdi LPPM UNP dengan peserta pelatihan English Digital Children's Literatur /Marawatalk/ist/Didi Someldi Putra

 

MARAWATALK - Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Negeri Padang (UNP) menyelenggarakan Pelatihan English Digital Children's Literature sebagai upaya meningkatkan motivasi belajar dan literasi bahasa Inggris bagi siswa tingkat SMA di Kota Padang.

"Sasaran kegiatan ini adalah siswa di SMAN 4 Padang, SMAN 5 Padang dan SMA Laboratorium Pembangunan UNP," kata Ketua Tim Pengabdi Departemen Bahasa dan Sastra Inggris LPPM UNP, Leni Marlina, S.S., M.A. pada Rabu 18 Oktober 2023.

Baca Juga: Pelajar di Padang Diajari Teknik Gambar Manga dan Anime oleh LPPM UNP

Menurutnya, kegiatan diselenggarakan sejak Juli 2023 dan akan masih berlangsung hingga akhir Oktober 2023 selama 12 kali pertemuan untuk masing-masing sekolah. Selain dirinya kegiatan ini juga disukseskan oleh Dr. Zulamri, M.Ed, dan Dian Safitri, M.Pd, sebagai anggota serta beberapa dosen lainnya.

Pelatihan diadakan secara bauran tatap muka dan online dengan peserta 100 siswa dan siswi dari ketiga sekolah tersebut.

Para siswa mendapatkan pelatihan peningkatan motivasi belajar dan literasi Bahasa Inggris dengan menggunakan beberapa website digital children's literature atau sastra anak-anak berbasis digital dengan pendekatan practice-based learning.

"Sekolah sasaran memberi respon positif terhadap kegiatan ini, bahkan Kepala sekolah SMAN 5 Padang, Azwarman, S.Pd., M.M. yang mewakili sekolah lainnya beberapa kali secara terbuka mengungkapkannya," sebut Rina.

LPPM UNP Padang Berikan Literasi Bahasa Inggris bagi Rumah Tahfidz Syafaat Qur'an

Tim Pengabdi LPPM UNP bersama santri di Rumah Tahfidz Syafaat Qur’an / marawatalk / ist
Tim Pengabdi LPPM UNP bersama santri di Rumah Tahfidz Syafaat Qur’an / marawatalk / ist

Halaman:

Editor: Rully Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah