Profil dan Biodata Sani Rizki Fauzi, Polisi yang jadi Pemain Sepak Bola Anyar Tanah Air

- 25 Juli 2022, 10:38 WIB
Profil dan Biodata Sani Rizki Fauzi (Sumber foto: Instagram Sani Rizki Fauzi)
Profil dan Biodata Sani Rizki Fauzi (Sumber foto: Instagram Sani Rizki Fauzi) /Profil dan Biodata Sani Rizki Fauzi (Sumber foto: Instagram Sani Rizki Fauzi)

RANAH PADANG - Sani Rizki Fauzi adalah seorang gelandang teranyar Tim Nasional Indonesia. Ia merupakan salah satu pemain yang mampu mengendalikan lapangan tengah.

Skill yang dimiliki tidak hanya mampu membantu lini depan dalam serangan, Sani Rizki bahkan berjibaku di lini belakang untuk membantu pertahanan.

Bagaimana Profil Sani Rizki Fauzi? berikut akan dibahas RanahPadang.com secara lengkap.

Baca Juga: Tiga Kali Mangkir dari Panggilan, Polisi Akan Jemput Paksa Nindy Ayunda, Keberadaan Telah Diketahui

Nama Sani Rizki Fauzi sendiri sebenarnya sudah cukup harum di level junior. Ia pernah jadi bagian dari skuad Indonesia U-22 yang menjadi juara Piala AFF U-22 tahun 1-2019.

Sani Rizki Fauzi dilahirkan di Sukabumi Jawa Barat pada 7 Januari 1998. Ia baru saja merayakan ulang tahun yang ke-24.

Sejak di level junior, pemain bertinggi 165 cm ini sudah memperkuat Bhayangkara FC. Kariernya dimulai dari Bhayangkara FC U-19.

Perlahan ia mampu menembus skuad utama Bhayangkara FC. Di tahun 2018 hingga kini, Sani terus jadi salah satu andalan di tim berjulukan The Guardian tersebut.

Baca Juga: Promo Indomaret Hari Ini Senin 25 Juli 2022, Segera Dapatkan Diskonnya, Belanja Lebih Hemat dengan Poin

Halaman:

Editor: Halbert Caniago


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x