PMI Selenggarakan Giat Donor Darah Massal Bersama IDI Pasbar, Catat Tanggalnya!

- 1 November 2023, 19:29 WIB
Kegiatan Donor Darah yang dipusatkan di Aula Bhayangkara Mapolres Pasaman Barat, yang mengambil tema
Kegiatan Donor Darah yang dipusatkan di Aula Bhayangkara Mapolres Pasaman Barat, yang mengambil tema /Marawatalk/Rully Firmansyah

 

MARAWATALK-Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), Sumatera Barat, dijadwalkan kembali menggelar giat Donor Darah Massal yang kali ini bekerjasama dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Pasbar dalam rangkaian bakti sosial HUT IDI ke-73 Tahun.

Ketua Panitia HUT IDI Pasbar, dr Angga Putra Perdana, dalam keterangan tertulisnya pada Rabu 1 November 2023, menyebutkan pelaksanaan donor darah massal tersebut akan diselenggarakan di dua lokasi berbeda, yakni pada 2 November 2023 di Kantor Koramil 06 Ujung Gading, Kecamatan Lembah Melintang.

Selanjutnya pada 5 November 2023 di Halaman Kantor Bupati Pasaman Barat, kawasan Pasaman Baru Simpang Empat, Kecamatan Pasaman.

Baca Juga: Dinkes, IDI dan PMI Kolaborasi Adakan Sunatan Massal Anak Yatim di Pasaman Barat

"Selain donor darah massal, pihak IDI juga akan melaksanakan kegiatan sosial lainnya yakni pengobatan gratis dan sunatan massal," tulis dr Angga.

Pada kesempatan itu, pihaknya mengajak masyarakat sekitar lokasi kegiatan untuk ikut serta memeriahkan kegiatan bakti sosial HUT IDI ke-73 tahun dengan turut menyumbangkan darahnya bagi kemanusiaan.

"Kebutuhan darah masyarakat sangat lah tinggi dan sudah menjadi tanggung jawab kita semua untuk menunjukkan rasa kepedulian dengan ikut memdonorkan darah, selain bisa menyelamatkan nyawa orang lain hal itu juga terbukti dapat meningkatkan kualitas kesehatan para pendonor," sebutnya.

PMI: Pasbar Sudah Punya 3.000 Orang Pendonor Darah Aktif

Acara bakti sosial donor darah yang dilaksanakan di Objek Wisata Peridon Siap Maju, Jorong Aek Nabirong, Nagari Pamatang Panjang, Kecamatan Koto Balingka, pada Minggu, 24 September 2023.
Acara bakti sosial donor darah yang dilaksanakan di Objek Wisata Peridon Siap Maju, Jorong Aek Nabirong, Nagari Pamatang Panjang, Kecamatan Koto Balingka, pada Minggu, 24 September 2023.

Halaman:

Editor: Rully Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x