Momen Hari Kemerdekaan RI di Pasaman Barat Ada ASN Diberi Bonus Umroh, Kok Bisa?

- 17 Agustus 2023, 19:20 WIB
Bupati Pasaman Barat, Hamsuardi didampingi Wakil Bupati Pasaman Barat, Risnawanto memberikan reward kepada Hendri seorang ASN dari DPPKBP3A berupa uang dan bonus umroh ke Tanah Suci
Bupati Pasaman Barat, Hamsuardi didampingi Wakil Bupati Pasaman Barat, Risnawanto memberikan reward kepada Hendri seorang ASN dari DPPKBP3A berupa uang dan bonus umroh ke Tanah Suci /MARAWATALK/ Irfan /

MARAWATALK - Hari Kemerdekaan RI ke-78 di Kabupaten Pasaman Barat yang digelar di halaman kantor bupati setempat berlangsung dengan lancar meski sempat hujan mengguyur, Kamis, 17 Agustus 2023.

Selain memperingati Hari Kemerdekaan, berbagai rangkaian kegiatan juga dilaksanakan dalam acara tersebut seperti penyerahan remisi bagi 70 orang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), penyerahan CSR dari Bank Nagari senilai Rp110 juta.

Kemudian penyerahan Satya Lencana kepada 15 orang pejabat. Selain itu juga diberikan hadiah uang dan bonus umroh ke Tanah Suci kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) bernama Hendri, karena dia mengkhatamkan Al Quran sebanyak enam kali selama bulan Ramadhan 1444 H lalu.

Berbagai Rangkaian Kegiatan Dalam Momen Hari Kemerdekaan RI ke-78 di Pasaman Barat

Suasana saat pengibaran Sang Saka Merah Putih di Hari Kemerdekaan RI ke-78 di Halaman Kantor Bupati Pasaman Barat
Suasana saat pengibaran Sang Saka Merah Putih di Hari Kemerdekaan RI ke-78 di Halaman Kantor Bupati Pasaman Barat

Bupati Pasaman Barat, Hamsuardi mengatakan ASN yang diberikan bonus umroh karena terbanyak mengkhatamkan Al Quran selama bulan Ramadhan lalu.

“ASN seperti ini harus diapresiasi, jarang-jarang kita temukan ada ASN yang mengkhatamkan Al Quran hingga enam kali dalam sebulan,” kata Bupati Hamsuardi.

Dalam acara itu, Bupati Hamsuardi juga melepas Pawai Alegoris yang didampingi Wakil Bupati Risnawanto dan Forkopimda.

“Saya sangat berterimakasih kepada semua masyarakat Pasaman Barat yang telah memeriahkan Hari Kemerdekaan RI. Ini benar-benar sangat meriah,” ucap Bupati Hamsuardi.

Dapatkan info menarik dan terupdate lainnya hanya di laman Google News kami, klik padang.pikiran-rakyat.com, sumber informasinya Rakyat Minangkabau.

Editor: Irfansyah Pasaribu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x