Menjadi Bandara Tersibuk di Asia Tenggara sepanjang April 2024, Ini Kunci Soetta Mampu Layani 3,34 Juta Kursi

- 18 April 2024, 16:42 WIB
Suasana di terminal 3 Bandara Soetta Tangerang, Banten. Jumlah Penumpang pada Puncak Arus Mudik Lebaran 2024 di Bandara Soetta diprediksi Capai 188.795 Orang.
Suasana di terminal 3 Bandara Soetta Tangerang, Banten. Jumlah Penumpang pada Puncak Arus Mudik Lebaran 2024 di Bandara Soetta diprediksi Capai 188.795 Orang. /Kabar Banten

Baca Juga: SPACE X Segera Uji Coba Satelit Telekomunikasi Starlink di IKN, Menkominfo: Digelar Mei 2024

Dwi mengatakan kolaborasi yang baik antara seluruh stakeholder menjadikan operasional dan pelayanan tetap terjaga ditengah tingginya lalu lintas penerbangan. Bandara Soetta beroperasi 24 jam setiap hari.

Selain itu memastikan ketersediaan slot time penerbangan bagi maskapai untuk bisa melayani perjalanan udara masyarakat pada periode angkutan lebaran. Total, sudah dioperasikan 994 extra flight dan akan terus bertambah lagi.

Sepanjang angkutan lebaran hingga H+4 ini, destinasi tersibuk dari Bandara Soetta adalah menuju Denpasar dengan jumlah penumpang sebanyak 336.610 orang, lalu Medan dengan penumpang 251.699 orang.

Kemudian Surabaya dengan penumpang 197.731 orang, Makassar dengan penumpang 170.596 orang, dan Padang dengan penumpang 166.218 orang.

Lebih lanjut, Dwi mengatakan kesiapan infrastruktur dan fasilitas disisi udara dan sisi darat berperan signfikan dalam memastikan kelancaran penerbangan dan layanan kepada penumpang pesawat.

“Di tengah tingginya lalu lintas penerbangan selama angkutan lebaran, sangat penting menjaga keandalan fasilitas dan infrastruktur,” jelas Dwi.

Pada 2024, OAG juga menobatkan Bandara Soekarno-Hatta sebagai bandara yang paling pulih dari dampak pandemi COVID-19 untuk kawasan Asia Pasifik, dengan meraih medali emas kategori The Most Recovered Airport dalam Asia-Pacific (ASPAC) Aviation Network Champions yang berlangsung pada Maret 2024.***

Dapatkan info EKONOMI BISNIS dan berita terupdate lainnya hanya di padang.pikiran-rakyat.com, sumber informasi Rakyat Minangkabau.

Halaman:

Editor: Rully Firmansyah

Sumber: Info Publik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah